Palangka Raya – Keterlibatan aktif Polsek Rakumpit dalam mendukung swasembada pangan kembali terlihat melalui kegiatan panen jagung di lahan perkebunan Kelurahan Pager, Kecamatan Rakumpit.
Kegiatan ini menjadi bagian dari strategi Polri dalam menjaga stabilitas sosial ekonomi masyarakat.
Kapolresta Palangka Raya Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kapolsek Rakumpit Iptu Joko Susilo menegaskan bahwa Polri hadir untuk mendampingi dan memotivasi masyarakat agar produktif, termasuk dalam memanfaatkan lahan untuk pertanian.
Kegiatan panen ini merupakan hasil sinergi antara Polsek, pemerintah kelurahan, penyuluh pertanian, dan kelompok tani.
“Kami ingin masyarakat terus semangat dalam bertani. Panen ini menjadi bukti bahwa kerja keras dan kolaborasi dapat menghasilkan manfaat nyata bagi semua,” ucap ungkap Kapolsek, Jum’at (23/5/2025).
Selama kegiatan berlangsung, Polsek Rakumpit juga memastikan situasi tetap aman dan tertib, sebagai bentuk pelaksanaan tugas pokok Polri dalam menjaga ketertiban umum di wilayah hukum Polresta Palangka Raya. (dk_reborn)