Polresta Palangka Raya – Sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah, Satuan Samapta (Satsamapta) Polresta Palangka Raya melaksanakan patroli rutin dengan mendatangi Pos Kamling di kawasan Tangkalasa.
Kapolresta Palangka Raya, Kombes Pol. Dedy Supriadi, S.I.K., M.H., melalui Kasatsamapta AKP Suyatman, menyampaikan bahwa kehadiran petugas di Pos Kamling bertujuan untuk memperkuat sistem pengawasan di lingkungan masyarakat serta memberikan rasa aman kepada warga sekitar.
“Patroli ke Pos Kamling ini adalah bentuk kolaborasi antara kepolisian dan masyarakat dalam menjaga keamanan. Kami berharap masyarakat semakin peduli untuk melaporkan aktivitas yang mencurigakan,” ucapnya, Senin (27/1/2025) pagi.
Selain itu, petugas juga memberikan edukasi kepada warga yang sedang berjaga agar tetap waspada dan melaporkan setiap kejadian yang dapat mengganggu ketertiban.
Dengan langkah ini, Satsamapta Polresta Palangka Raya berharap dapat memperkuat kerja sama antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman bagi semua. (dk_reborn)