Bhabinkamtibmas Kelurahan Panarung Jalin Kemitraan dengan Warga, Atasi Masalah Pengaringan

oleh

Polsek Pahandut Jajaran Polresta Palangkaraya, Polda Kalteng – AIPTU Edi Prayitno, Bhabinkamtibmas Kelurahan Panarung, Polsek Pahandut, Polresta Palangka Raya, menunjukkan kepeduliannya terhadap lingkungan dengan melibatkan warga dalam aksi pembersihan pengaringan di Jalan Meranti, RT 02 RW 06 pada Minggu (26/1/25) sore.

Kegiatan ini digagas sebagai tanggapan atas laporan masyarakat yang khawatir terhadap potensi banjir dadakan akibat tersumbatnya saluran pengaringan oleh batang pohon dan sampah. Dalam pelaksanaannya, Bhabinkamtibmas bersama warga sekitar berhasil membersihkan sebagian besar sumbatan yang menghambat aliran air.

AIPTU Edi menjelaskan, “Kondisi saluran yang tersumbat ini memerlukan perhatian serius, karena jika dibiarkan, dapat menyebabkan genangan air yang merugikan warga sekitar.”

Pengaringan tersebut berada dekat dengan area Angkasa Pura, sehingga AIPTU Edi juga langsung berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penanganan lebih lanjut. Langkah ini diharapkan dapat memberikan solusi jangka panjang demi mencegah terjadinya banjir di wilayah tersebut.

“Kami sangat mengapresiasi inisiatif Bhabinkamtibmas dalam merespons keluhan warga. Dengan kolaborasi seperti ini, masalah di lingkungan kami dapat teratasi,” ujar salah satu warga yang turut serta dalam kegiatan tersebut.

Langkah proaktif yang dilakukan oleh AIPTU Edi Prayitno bersama masyarakat mencerminkan pentingnya kemitraan antara aparat kepolisian dan warga dalam menjaga kebersihan serta kelestarian lingkungan. Kegiatan ini sekaligus menjadi bentuk nyata dari upaya Polri dalam mengutamakan pelayanan kepada masyarakat. (TC)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *